26 Agu 2021

Review Evershine Treasure Glow Duo Whitening Anti-aging Kit (Bakuchiol & Fruit Mix Natural AHA)

Review Evershine Treasure Glow Duo Whitening Anti-aging Kit
Halo~ Aku datang dengan review produk skin care yang lagi aku pakai selama 2 mingguan ini. Kalau kamu sering mampir ke blogku pasti tahu kalau tipe kulitku kombinasi sensitif dan punya permasalahan kulit kusam dan bekas jerawat. Kebetulan beberapa waktu lalu KBBV x Evershine mengirimkan aku Treasure Glow Duo Whitening Anti-Aging Kit untuk dicoba. Menariknya, serum kit ini merupakan alternatif chemical exfoliator yang terbuat dari bahan aktif Pure Bakuchiol (alternatif Retinol) dan Natural Fruit AHA (alternatif AHA). Kedua bahan ini diklaim mild untuk kulit sensitif dan aman untuk ibu hamil serta menyusui. Selain sudah terdaftar di BPOM, Evershine Treasure Glow Duo juga sudah punya sertifikasi organic certified ingredients, dermatologically tested, dan clinically ingredients tested. Menarik ya nggak sih? Setelah 2 minggu cobain, aku mau share reviewnya. Penasaran? Baca sampai habis ya.

Evershine Treasure Glow Duo Whitening Anti-aging Kit
Evershine Treasure Glow Duo
Review Evershine Treasure Glow Duo
Sebelum membahas review masing-masing produk, aku mau kasih tau dulu kemasan Treasure Glow Duo. Jadi Treasure Glow Duo Whitening Anti-aging Kit isinya ada 2 produk, yaitu Pure Bakuchiol 2% Blemish & Age Defense Serum dan Evershine Fruit Mix Willow Peeling Glow Serum. Btw aku sempat lihat di Shopee Official Evershine (evershine.official) kalau 2 serum ini bisa dibeli terpisah. Tapi untuk pembelian kit bakal dikasih magnetic box gemes kayak gini dan kalau ada promo harganya bisa jadi lebih murah.

Nah 2 serum ini fungsinya sama-sama sebagai peeling serum tapi target concern dan fisik produknya beda. Apa sih yang membedakan? Aku bahas produknya satu-satu ya.


PURE BAKUCHIOL 2% BLEMISH & AGE DEFENSE SERUM

Review Evershine Pure Bakuchiol 2% Blemish & Age Defense Serum

INFO PRODUK


MANFAAT

Menyamarkan garis halus dan kerutan
Mencerahkan kulit
Mengurangi jerawat dan komedo
Mengontrol produksi minyak berlebih
Menyamarkan noda hitam
Menghaluskan tekstur kulit
Melembapkan kulit

SKIN CONCERN

Kulit kusam dan masalah tektur kulit
Garis halus dan kerutan
Kulit kering
Acne Prone
Redness
Antioxidant

KANDUNGAN UTAMA

2% Pure Bakuchiol
2% Sea Buckthorn
Nano Actosome Ceramide
Rice Extract

ATURAN PENGGUNAAN

Bisa dipakai untuk pagi dan malam hari
Aman untuk kulit sensitif, ibu hamil dan menyusui

NETTO

30 ml

NOMOR BPOM

NA 18210101841

HARGA

IDR 190.000

Review Evershine Bakuchiol Serum
Expired Date Evershine Bakuchiol Serum
Manfaat Evershine Bakuchiol Serum
Tekstur Evershine Bakuchiol Serum
KEMASAN
Pertama aku mau bahas kemasan box Evershine Pure Bakuchiol 2% Blemish & Age Defense Serum dulu. Desain box-nya simpel dan identitas warnanya mudah dikenali yaitu putih dan kuning. Info produk yang dicantumkan di box lengkap banget, antara lain dari nama produk, manfaat, target concern, ingredients, cara pakai, info manufaktur dan distribusi, nomor BPOM, expired date, dan logo keterangan recycle. Selain itu ada logo keterangan bahwa Evershine Pure Bakuchiol 2% Blemish & Age Defense Serum menggunakan natural ingredients, dermatologist tested dan no animal testing. Oya, QR code yang dicetak di sisi bagian bawah box itu untuk mengecek nomor BPOM-nya. Dan kalau diperhatikan, ada stiker hologram di sisi atas box dan stiker plastik bening di sisi bawah sebagai penanda produknya tersegel.

Terus tentang kemasan produknya sendiri, botolnya terbuat dari kaca bening tebal sedangkan tutupnya dari bahan plastik. Desain dan warna labelnya disamakan dengan boxnya yang juga simpel dan didominasi warna putih dan kuning. Kalau info produk yang dicetak di label lebih to the point dibandingkan info produk yang ada di box. Bisa ditemukan keterangan nama produk, target concern, ingredients, nomor batch dan expired date. Terus di foto di atas bisa dilihat kalau tutupnya tipe pump dengan lock yang tinggal diputar kalau mau mengeluarkan produknya. Pumpnya gampang ditekan jadi locknya sangat berperan penting biar produknya nggak keluar kalau pumpnya nggak sengaja kepencet. Pumpnya ini bisa mengeluarkan produk dengan mudah dan rapi tanpa nyiprat menyembur kemana-mana. Bisa diatur juga mau ngeluarin produk seberapa banyak.

TEKSTUR, WARNA DAN AROMA

Evershine Bakuchiol Serum formulanya water based dan punya tekstur yang kental tapi agak runny. Warnanya kuning telur dan punya aroma yang seger banget. Deskripsinya kurang lebih seperti aroma kulit jeruk dan kadang ngingetin aku sama aroma pinus. Wanginya soft dan nggak bikin pusing.

KESAN PEMAKAIAN

Biasanya untuk pemakaian 1 wajah takaran 1-2 pump sudah cukup. Karena formulanya water based, waktu diratakan serumnya cepat menyerap. Kulit rasanya tetap ringan dan nggak greasy. Oya karena warna serumnya kuning, somehow kulitku jadi kelihatan kuning dan agak kusam di awal pengaplikasian tapi setelah meresap warna kulitku jadi normal lagi. Terus nggak ada rasa tingling/ cekit-cekit/ panas/ perih waktu pakai Evershine Bakuchiol Serum yang menandakan formulanya gentle untuk kulit sensitifku.


FRUIT MIX WILLOW PEELING GLOW SERUM

Evershine Fruit Mix Willow Peeling Glow Serum

INFO PRODUK


MANFAAT

Mengangkat sel kulit mati
Memudarkan hiperpigmentasi
Mengurangi redness
Menghaluskan tekstur kulit
Mencegah penuaan
Mengurangi komedo dan jerawat
Melindungi dan memperkuat skin barrier
Melembapkan kulit

SKIN CONCERN

Kulit kusam
Bekas jerawat
Pori-pori dan jerawat
Anti aging
Menghilangkan sel kulit mati

KANDUNGAN UTAMA

10% Fruit Mix AHA (Lactic Acid dari Bilberry, Glycolic Acid dari Sugar Cane, Citric Acid dari Orange & Lemon, Malic & Tartaric Acid dari Sugar Maple)
3% Willow Bark
Poria Cocos Extract
Phragmites Kharka Extract

ATURAN PENGGUNAAN

Bisa dipakai untuk pagi dan malam hari
Aman untuk kulit sensitif, ibu hamil dan menyusui

NETTO

20 ml

NOMOR BPOM

NA 18210104554

HARGA

IDR 190.000


Review Evershine Fruit Mix Willow Peeling Glow Serum
Expired Date Evershine Fruit Mix Serum
Manfaat Evershine Fruit Mix Serum
Tekstur Evershine Fruit Mix Serum
KEMASAN
Evershine Fruit Mix Willow Peeling Glow Serum datang dengan kemasan box juga. Bedanya, identitas warna untuk Fruit Mix Serum adalah warna putih dan pastel pink. Informasi produk yang dicantumkan di kemasan box punya poin-poin yang nggak jauh beda seperti nama produk, manfaat, target concern, ingredients, cara pakai, info manufaktur dan distribusi, logo (keterangan recycle, natural ingredients, dermatologist tested dan no animal testing), nomor BPOM dan expired date. Nggak ketinggalan ada QR code dan segel juga.

Terus untuk kemasan botolnya, desainnya juga simpel dengan warna putih dan pink pastel. Di label bisa ditemukan keterangan produk seperti nama produk, target concern, ingredients, nomor batch dan expired date. Terus botolnya terbuat dari bahan plastik dan tutupnya berupa pipet. Penekan pipetnya seperti dari bahan plastik glossy gitu jadi gampang dibersihkan tapi tetap mudah ditekan.

TEKSTUR, WARNA DAN AROMA

Tekstur Evershine Fruit Mix Serum berupa cairan bening yang runny. Sekilas serumnya seperti nggak ada aromanya tapi kalau diendus aku bisa mencium aroma yang soft. Hampir seperti aroma ragi/ roti gitu.

KESAN PEMAKAIAN

Untuk Evershine Fruit Mix Willow Peeling Glow Serum biasanya aku pakai takaran 2-3 tetes untuk 1 wajah. Formulanya mudah diratakan dan meresap. Kulit rasanya kenyal, plump, nggak lengket, nggak berminyak, dan memberikan hasil kulit glowing natural. Nggak ada rasa tingling/ cekit-cekit/ panas juga selama pemakaian serum ini.

Hasil Pemakaian Evershine Fruit Mix Serum
Before After Evershine Bakuchiol Serum

HASIL PEMAKAIAN

Sebelum aku ceritain hasil pemakaiannya, aku mau ceritain sedikit tentang profil kulitku dulu. Jadi tipe kulitku KOMBINASI – SENSITIF, dimana area T sedikit berminyak dan area V normal to dry. Permasalahan kulitku yaitu kulit kusam, bekas jerawat, gampang mengalami clogged pores, dan jerawat rutin timbul kalau lagi haid doang. Sebelum mulai pemakaian Treasure Glow Duo Serum Kit, aku puasa skincare dulu selama 3 hari. Selama puasa skincare aku cuma pakai facial wash dan toner harianku (non comedogenic, non alchohol). Terus pemakaian Treasure Glow Duo Serum Kit-nya aku pakai dengan pola seperti ini:

HARI KE-1

Di hari ke-1 aku coba pakai Bakuchiol serum di malam hari aja. Aku pakainya single use.
Urutannya: Face wash – toner – Bakuchiol Serum
Setelah pakai serum nggak ditumpuk skincare apapun lagi. Kulitku terasa nyaman dan nggak ada keluhan.

HARI KE-2

Hari ke-2 gantian pakai Fruit Mix Serum di malam hari aja.
Urutannya: Face wash – toner – Fruit Mix Serum
Aku juga nggak tambahin skincare apapun lagi di atasnya. Kulit rasanya plump dan nggak ada tingling sensation.

HARI KE-3

Karena pemakaian Bakuchiol Serum di hari ke-1 dan Fruit Mix Serum di hari ke-2 kulitku nggak ada keluhan, aku berani untuk cobain pakai di pagi dan malam hari sesuai anjuran produknya. Di hari ke-3 aku coba pakai dengan urutan :
Pagi --> face wash – toner – Bakuchiol Serum – Sunscreen
Malam --> Face wash – toner – Fruit Mix Serum
Untuk pola pemakaian ini kulitku tetap nyaman dan nggak ada masalah. Aku teruskan pola ini sampai 2 minggu kedepan.

HARI KE-7

Setelah penggunaan dengan pola pakai Bakuchiol Serum di pagi hari dan Fruit Mix Serum di malam hari, awalnya kulitku kelihatan fine-fine aja. Tekstur kulit mulai menghalus dan kulit sudah mulai cerah. Tapi aku notice kalau di area pipi dan daguku mulai ada bump-bump yang kalau dilihat sekilas kayak mulus-mulus aja tapi kalau diperhatikan di kaca kulitnya seperti bergerinjil. Penampakannya seperti alergi tapi nggak merah dan nggak gatal. Aku nggak bisa mengidentifikasi kulitku kenapa dan berpikir untuk mengurangi intensitas pemakaian dimana polanya  aku rubah seperti ini:
Awal --> Bakuchiol Serum (pagi), Fruit Mix Serum (malam)
Berubah jadi --> Tetap pakai setiap hari, tapi gantian pakai 2 hari Bakuchiol (malam), 2 hari Fruit Mix (malam)

HARI KE-8 S/D HARI KE-14

Mendekati hari ke-14, bump-bump kecil yang awalnya kelihatan seperti alergi di pipi dan dagu mulai muncul cairan putih kecil-kecil dan agak gatal. Terus perlahan menghilang dan berubah jadi komedo-komedo putih mengeras. Mulai muncul juga bump-bump besar isi cairan yang sepertinya akan jadi jerawat. Aku berpikir apa pemakaianku terlalu hard core. Walaupun formulanya mild untuk kulit sensitif, Treasure Glow Duo Kit merupakan peling serum. Mungkin di kulitku penggunaanya terlalu sering jadi mengakibatkan kulitku bereaksi seperti itu padahal di awal pemakaian kulitku kelihatan oke banget. Apalagi aku baru pertama kali pakai bahan aktif Bakuchiol. Sepertinya kulitku butuh beradaptasi sama kandungan ini.


Selama pemakaian 2 minggu klaim-klaim Treasure Glow Duo sebenarnya terbukti di kulitku. Seperti yang bisa kamu lihat di foto before-after di atas, warna kulitku lebih rata, bekas jerawat memudar dan pori-pori lebih kalem. Aku juga suka feelsnya yang bikin kulitku lembap. Sayangnya mungkin karena pola pemakaianku yang salah jadinya ada jerawat (bukan hormonal) yang muncul. Untungnya jerawat yang muncul jarang-jarang dan bukan meradang banyak gitu. Entah ini purging karena kulitku beradaptasi atau memang karena pakainya terlalu hard core.

Perlu dicatat kalau reaksi di kulitku belum tentu sama di kulit kamu ya. Kulit masing-masing orang berbeda. Bisa aja yang cocok di kamu belum tentu cocok di aku dan sebaliknya. Evershine Treasure Glow Duo Kit ini worth untuk dicoba kok. Saranku, walaupun formulanya mild pakainya beberapa hari sekali dulu jangan langsung digempur pakai setiap hari. Misal minggu pertama pakai 2x seminggu. Terus minggu berikutnya jadi 3x seminggu. Kalau kamu sudah yakin formulanya cocok untuk kamu pakai setiap hari untuk pagi dan malam, go for it.



Overall, kamu yang cari alternatif chemical exfoliator Retinol dan AHA dengan formula mild dan dari bahan natural bisa coba Evershine Treasure Glow Duo Serum Kit ini. Bakuchiol Serum dan Fruit Mix Serum punya khasiat yang kurang lebih sama, tinggal sesuaikan aja dengan concern kulit kamu. Pakai dua-duanya juga boleh karena formulanya nyaman di kulit, sudah terdaftar di BPOM dan cruelty free dan harganya terjangkau. Bisa digunakan untuk ibu hamil dan menyusui juga. 

Demikian reviewku tentang Evershine Treasure Glow Duo Serum Kit. Share dong di kolom komentar serum mana yang ada di Treasure Glow Duo yang bikin kamu kepo? Dan yang sudah coba exfoliator berbasis natural AHA dan Bakuchiol share juga dong reaksi kulitnya gimana.

Semoga reviewku bermanfaat dan bisa jadi referensi untuk kamu. Terima kasih sudah baca dan sampai jumpa di blog post selanjutnya ya!






- Komunitas Beauty Blogger & Vlogger Indonesia -



8 komentar:

  1. wkwkwk ((terlalu hardcore)) aku malah pakai ini cuma malam hari doang eh. Jadi, bener - bener lihat 2 minggu ini beneran aman jaya ga di kulit aku

    BalasHapus
  2. Keliatan banget bekas jerawat nya memudar 😍

    BalasHapus
  3. aku pakai ini awalnya malam doank sih, trus pas di liat aman, aku coba pagi juga ahhaaa *nekad tapi ternyata aman juga hahahaaa

    BalasHapus
  4. Akhirnya aku pakai Peeling Glow serum seminggu 2x, Diz. Alhamdulilah aman.

    BalasHapus
  5. Aku pakai bakuchiolnya sehari 2 kali dan peeling glow serumnya malam hari alhamdulillah masih oke

    BalasHapus
  6. Aku seneng baca review ka gadiz yang lengkap banget, foto-fotonyapun lengkap banget! Aku pake peeling glow serum sama bakuchiolnya 2x sehari nih memang cocok-cocokan yaa di kulit masing-masing ^^

    BalasHapus
  7. aku salfok sama hasil fotonya, asli jernih banget, enak dimata.

    BalasHapus
  8. Mantap banget ya hasilnya, kelihatan noda bekas jerawat mulai memudar...

    BalasHapus


© Copyrighted and Designed by . All rights reserved.